Jumat, 08 Desember 2017

TRISEMESTER KE-TIGA (3)

Alhamdulillah wasyukurillah...
Betapa bahagianya ketika menyadari perut besar ini telah masuk ke trisemester ke-3. Yang berarti petanda masa kehamilan ini akan berakhir dan masuk ke dalam fase pra persalinan. 

Sebentar lagi saya akan bertemu buah hati yang di nanti, ah bahagianya....
Tak ada masalah berarti dalam trisemester akhir kehamilan ini, malah fisik saya justru semakin kuat dan semakin lincah. 
Apapun saya makan, dan lebih aktif pergi kesana kemari. Seperti ke mall, ke bandung, ke ancol, ke anyer, pulang kampung ke indramayu sampai menemani suami saya ke bengkel untuk pasang alarm motor CBR nya. Hehe hebat bukan :)! 

Saya menikmati sekali sisa sisa bulan terakhir kehamilan ini, terimakasih ya nak karena telah menjadi anak yang kuat di dalam rahim bubu.



Menjelang persalinan, 36 weeks ke atas saya lebih banyak menikmati hari-hari dengan ber-hibernasi, karena tiap malam sering kalI insomia faktor perut yang semakin membesar membuat sulit bernafas, sulit bangun dari kasur, dan sulit miring kiri miring kanan. Ke kamar mandi pun selalu di dampingi suami sampai ke dalam kamar mandi, sekaligus (maaf) membukakan celana dalam saya dan memakaikan nya kembali. Itu semua dilakukan suami saya tanpa pamrih dan tanpa saya minta. Karena suami saya tau betapa sulit nya saya untuk membungkuk dan membuka celana, hehe. Terimakasih suami ku :*

                                                     

Oya baby M (si calon buah hati) waktu masuk 36 weeks posisi nya sudah berada di pinggul, dan mulai mencari jalan lahir. Sempat juga di diagnosa kelilit tali pusar, tapi syukurlah tali pusar baby M terlepas saat 2 minggu sebelum persalinan. Jadi di saat seperti itu perut bagian bawah sering kali terasa sakit dan kencang, alias kontraksi. Sampai pada dokter erick (dokter obgyn saya) harus keluar negeri, karena keadaan saya yang sudah sering kontraksi, dan saya ngotot mau lahirannya dipegang dokter erick, akhirnya dokter erick memberi saya obat anti kontraksi dulu agar si bayi tidak berojol sampai dokter erick kembali ke Indonesia. Hehe


Segala persiapan menyambut baby M juga sudah saya dan suami persiapkan. Dari mulai baju2 nya, box baby nya, lemari pakaian baby, perlengkapan mandi, lotion2, dsb. So very exited!!! 

Senam Hamil @RS Pondok Indah Puri Indah

Sampai senam hamil, latihan afirmasi positif dirumah, latihan mengedan, latihan gym ball dsb. 
Tak sabar melihat rupa anakku~~~
Dan hari yang di nanti pun segera tiba.....

                                                       *to be continue*
0D6B00F2-F9D8-4FD4-999E-CB403AC51916-1-2048x1536-oriented.png

0 komentar:

Posting Komentar